RSS

Arsip Kategori: Culinary tours

RESEP CAKE MAKUTA (Cokelat)

Bahan :

Bahan pastri :

  • Puff pastri sheet instant siap pakai

Bahan Vla :

  • 2 butir kuning telur + 1 butir telur
  • 75 ml susu cair
  • 50 ml Susu kental manis
  • 20 gram butter/margarine
  • 1 sdm coklat bubuk atau susu bubuk
  • 30 gram DCC (coklat blok warna pink)
  • 10 gram tepung terigu
  • 30 gram tepung maizena
  • 4 sdm gula pasir
  • Garam secukupnya
  • 200 ml air (agar vla tidak terlalu kental boleh tambahkan air)
  • Pewarna pink secukupnya (jika suka)

Bahan Cake :

Bahan A :

  • 30 gram DCC (cokelat blok), diiris tipis
  • 50 gram butter / margarine
  • 30 ml susu cair

Bahan B :

  • 2 butir putih telur
  • 60 gram gula pasir

Bahan C :

  • 2 butir kuning telur

Bahan D :

  • 60 gram tepung terigu
  • 10 gram tepung maizena
  • 10 gram coklat bubuk

Bahan Topping :

  • Chocochips
  • Springkle heart

Cara Membuat :

  1. Loyang 20 cm x 10 cm diolesi dengan margarin kemudian dilapisi dengan kertas roti kemudian olesi kembali dengan margarine. Buat kertas roti melebihi loyang agar setelah cake jadi mudah dikeluarkan.
  2. Ambil puff pastri sheet. Dibiarkan suhu ruang sejenak kemudian ditipiskan dengan rolling pin ±0.25cm. Dicetak sesuai dengan ukuran loyang 20 cm x 10cm. Rapatkan tiap sudutnya. Kemudian ditusuk-tusuk dengan garpu. Sisihkan.

Cara Membuat Vla :

Campurkan semua bahan. Diaduk rata menggunakan sendok/whisk. Dipanaskan dengan api kecil sampai meletup-letup. Angkat dan sisihkan.

Cara Membuat Cake :

Bahan A dilelehkan dengan cara dimasak diatas air mendidih. Angkat dan sisihkan.

Disiapkan Bahan B, dimixer putih telur sampai berbusa lalu masukkan gula pasir sedikit demi sedikit, gunakan kecepatan tinggi. Dimixer sampai lembut.

Turunkan speed terendah, lalu masukkan bahan C satu persatu, dimixer hingga rata.

Masukkan bahan D, dimixer dengan kecepatan rendah hingga rata. Matikan mixer.

Masukkan bahan A, aduk dengan menggunakan spatula. Aduk hingga rata. Masukkan ke dalam loyang yang sudah dilapisi puff pastry.

Oven cake selama 20 menit dengan suhu 200 derajat celcius.

Tes kematangan dengan cara ditusuk.

Jika sudah matang dikeluarkan dari oven. Lapisi atas cake dengan vla. Beri topping sesuai selera, oven lagi selama 10 menit dengan suhu 180 derajat celcius agar Vla menempel. angkat.

Sajikan

selamat mencoba ^_^

 

 

 

 

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Februari 23, 2018 inci Culinary tours

 

Beda Ayam Penyet dan Ayam Geprek

Ayam Penyet

ayam penyet

Ayam penyet merupakan sajian kuliner khas asal Surabaya. Bisa dibilang resep ayam penyet dari Surabaya ini menjadi pelopor bagi berkembangnya kuliner ini di kota kota lainnya di Indonesia.

Penyet berarti tipis atau gepeng. Ayam penyet berarti ayam yang ditipiskan atau digepengkan. Penyajian awal ayam penyet ini dan sebenarnya menjadi penyajian khasnya adalah ayam diungkep terlebih dahulu dengan bumbu bumbu lalu setelah empuk digoreng. Setelah digoreng ayam disisihkan terlebih dahulu. Lalu siapkan ulekan dan uleg sambal untuk ayam tersebut. Setelah sambal halus, ayam dimasukkan ke dalam ulekan lalu ditekan (dipenyetkan) sampai sambalnya meresap ke dalam daging ayam.

Tapi penyajian ayam penyet berikutnya, ada dalam bentuk ayam dipenyetkan dan sambal untuk ayam tersebut dituangkan di atas ayam (tidak dicampur seperti penyajian pertama).

Penyajian lainnya, ayam dipenyetkan, tapi sambal dipisah (tidak dicampurkan).

Sambal yang benar (khas) yang disajikan untuk ayam penyet adalah SAMBAL TERASI.

Untuk yang ingin mencoba membuat ayam penyet sendiri, ini resepnya :

Bahan :

1 ekor ayam segar dengan ukuran sedang, potong ayam menjadi 6 bagian, cuci bersih, lalu tiriskan.

2 cm jahe

1 buah daun salam

3 cm lengkuas, memarkan

minyak goreng secukupnya

air secukupnya

Bumbu untuk mengungkep ayam (haluskan) :

1 sdm ketumbar, 4 siung bawang putih, 1 cm kunyit, garam secukupnya.

Langkah pertama

Haluskan bumbu untuk mengungkep ayam

siapkan panci, masukkan air secukupnya ke dalam panci.

Masukkan bumbu yang dihaluskan dan ayam ke dalam panci

Masak dengan api sedang hingga bumbu ayam meresap dan ayam menjadi empuk.

Setelah matang, diamkan ayamnya sebentar

 

Langkah kedua

Siapkan penggorengan dan tuang minyak goreng diatasnya

panaskan minyak goreng

goreng ayam yang sudah diungkep tersebut hingga kecoklatan

angkat ayam, sisihkan

 

Bahan untuk sambal terasi :

Cabai rawit merah atau hijau, jumlahnya sesuai selera

cabai merah keriting secukupnya

daun jeruk secukupnya

1 buah tomat segar

gula merah secukupnya

garam secukupnya

gula pasir secukupnya

terasi yang sudah dibakar secukupnya

daun kemangi secukupnya

 

Cara membuat sambal terasi :

Uleg semua bahan sambal di atas sampai halus (kecuali daun kemangi) dan biarkan sambal tetap di dalam ulekan.

 

Cara penyajian ayam penyet :

Masukkan ayam goreng ke dalam ulekan sambal, tekan ayam hingga sambal tercampur atau meresap ke dalam ayam. Taburkan daun kemangi di atasnya.

Hidangkan dengan nasi hangat dan lalapan lainnya.

 

Ayam Geprek

ayam geprek

Ayam geprek bisa dibilang sebagai inovasi dari ayam penyet yang lebih modern. Hal yang mendasar yang membedakan ayam geprek dengan ayam penyet adalah ayam yang digunakan untuk membuat ayam goreng geprek adalah ayam goreng tepung. Ayam goreng tepung saat ini lebih digemari karena kulitnya lebih renyah dan yummy. Sedangkan sambal yang digunakan untuk ayam goreng geprek adalah sambal bawang.

Resep membuat ayam geprek :

Bahan :

ayam (marinasi selama kurang lebih 15 menit, marinasi adalah proses perendaman daging/ikan dalam marinate atau cairan berbumbu)

ayam untuk membuat ayam geprek ini 500 gram dada ayam fillet (kurang lebih 6 bagian), pukul pipih.

kaldu secukupnya

garam secukupnya (untuk daging ayam)

merica secukupnya

bubuk bawang putih secukupnya

 

bahan pencelup basah (dibikin agak kental)

5 sdm tepung terigu

1 sdm tepung maizena

garam secukupnya

kaldu bubuk secukupnya

bubuk bawang putih secukupnya

merica secukupnya

air secukupnya

 

Bahan pelapis kering (aduk rata)

10 sdm tepung terigu

1 sdm tepung maizena

 

Bahan Sambal

cabai rawit merah atau hijau sesuai selera

cabai merah keriting sesuai selera

4 siung bawang putih

garam secukupnya

kaldu secukupnya

gula pasir secukupnya

4 sdm minyak goreng panas (sisa menggoreng ayam)

 

Cara Membuat :

  1. Tekan ayam hingga pipih, lalu rendam ayam dalam campuran bumbu marinasi; kaldu, garam, merica, bubuk bawang putih.
  2. Celupkan ayam ke dalam pencelup basah, lalu balurkan ayam ke pencelup kering hingga tepung merata.
  3. Goreng ayam yang sudah diolesi tepung hingga kuning keemasan. Angkat, sisihkan.
  4. Campur bahan untuk membuat sambal. Uleg sambal dalam ulekan hingga halus. Siram sambal dengan minyak goreng panas, beri garam, gula dan kaldu bubuk, aduk rata.
  5. Ambil satu atau dua potong ayam yang sudah digoreng, taruh dalam sebuah piring, geprek ayam hingga sedikit hancur, tuang sambal bawang diatasnya.
  6. Sajikan dengan nasi hangat dan lalapan.
  7. Selamat makan.

 

 

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Februari 10, 2018 inci Culinary tours

 

Mengintip Makanan Favorit Dalam Perayaan Tahun Baru Di Beberapa Negara di Dunia

1. Dua belas Anggur – Spanyol

Orang Spanyol punya tradisi cukup unik. Mereka akan makan 12 buah anggur di perayaan malam tahun baru. Anggur tak dimakan sekaligus, tapi satu per satu seiring berdentangnya jam. Sebelumnya, ada yang sudah menyiapkan anggur dengan mengupas dan membuang bijinya, sehingga makan anggur tak akan terganggu rasa pahit bijinya.

Tradisi ini dimulai pada abad 20. Ide makan anggur tentu saja dari para petani anggur dengan hasil panen melimpah. Menghabiskan malam tahun baru di Madrid, Spanyol baiknya dilakukan di Puerta del Sol sebelum tengah malam. Tempat ini semacam alun-alun yang dikelilingi bar, restoran dan tempat belanja. Spot menyenangkan untuk berkumpul bersama keluarga dan sahabat.

2. Tamales – Meksiko

Tamales adalah makanan berupa adonan jagung yang diisi dengan daging, keju dan bahan lain kemudian dibungkus dengan daun pisang atau kulit jagung. Sekilas terdengar seperti lemper tapi ini berbeda. Menu ini hanya muncul di hari-hari spesial saja, termasuk malam tahun baru.

Di sana, kebanyakan keluarga memasak tamales beramai-ramai dengan tugas masing-masing. Selain dinikmati sendiri, tamales juga dibagikan pada kerabat maupun tetangga. Saat tahun baru, kadang tamales disajikan bersama menudo yakni sup jagung dan babat.

Buat yang ingin mencoba membuat Tamales, ini resepnya :

Resep Tamales :

Bahan :
• 1 kg tepung jagung
• 900 ml air
• 1 sendok teh garam
• 1 sendok teh merica halus
• 2 siung bawang putih, haluskan
• 600 g mentega putih
• 500 ml kaldu ayam; bekukan sampai berkristal halus
• Klobot atau kulit jagung muda untuk, membungkus, seduh sebentar dengan air panas, lap hingga kering

Isi :
• 1 kg ayam, buang kulitnya
• ½ liter air
• 1 sdt garam
• ½ sdt merica halus
• 2 dm minyak sayur
• 100 g bawang Bombay, cincang halus
• 300 g tomat, celup air mendidih, kupas, cincang halus
• 100 g cabai hijau, iris serong kasar
• ½ dt oregano
• 5 buah acar zaitun, siap beli

Cara membuat :
1. Campur tepung, air, garam, merica dan bawang putih, aduk sampai adonan kental. Tutup wadah dengan plastik, istirahatkan selama 30 menit.
2. Kocok mentega sampai lembut, masukkan adonan tepung, aduk rata.
3. Tambahkan kaldu beku sedikit-sedikit sarnbil aduk. Coba teteskan adonan kedalam air dingin, jika ada serabut-serabut adonan mengapung, berarti adonan siap dipakai.

Cara membuat isi tamales :
1. Rebus ayam bersama garam, merica, dan bawang putih sampai ayam lunak. Angkat ayam, suwir-suwir dagingnya. Saring kaldunya sebanyak 50 ml.
2. Panaskan minyak, tumis bawang Bombay sampai agak layu, masukkan tomat dan cabai hijau, aduk hingga layu. Tambahkan kaldu, oregano dan daging ayam. Aduk rata dan angkat.
3. Taruh 2 sendok makan adonan tamales di atas selembar klobot, tambahkan 1 sendok teh adonan isi dan 1 buah acara zaitun isi. Gulung dan lipat salah satu ujungnya.
4. Kukus dalam dandang panas selama 20 menit sampai adonan matang. Angkat.

3. Oliebollen – Belanda

Oliebollen

Oliebollen atau bola goreng dijual oleh pedagang kaki lima dan dikonsumsi saat tahun baru. Bola-bola ini dibuat dengan adonan seperti pangsit bercampur kismis. Digoreng lalu disajikan dengan taburan gula bubuk.

Resep Oliebollen :

Bahan:
500gr terigu protein tinggi
120gr gula pasir
1 bks ragi instan
200 ml air
2 butir telur
1/2 sdt garam
100gr margarin
gula halus secukupnya

Cara membuat:
– Campurkan semua bahan kering (terigu, gula, ragi instan, garam).
– Tuangi air sedikit sedikit, uleni.
– Tambahkan margarin lalu uleni lagi sampai kalis elastis.
– Diamkan selama 30 menit sampai adonan mengembang 2x lipat.
– Kempiskan adonan lalu timbang masing-masing 30gram.
– Bentuk bulat bulat.
– Goreng dengan api kecil hingga kecoklatan. Angkat, tiriskan.
– Sajikan dengan taburan gula halus.

4. Mi soba – Jepang

mie soba

Keluarga di Jepang menikmati mi soba atau toshikoshi soba saat malam tahun baru. Tradisi ini sebagai tanda orang meninggalkan tahun yang lama dan menyambut datangnya tahun yang baru. Mi yang panjang melambangkan panjang umur dan kemakmuran.

Tradisi lain disebut mochitsuki di mana teman, keluarga menghabiskan sehari sebelum tahun baru membuat kue beras. Beras ketan dicuci, direndam, direbus dan ditumbuk hingga halus. Tamu dipersilakan untuk mengambil bagian kecil dan kemudian dibuat bulatan kecil yang akan dinikmati sebagai makanan penutup.

Cara membuat mie soba :

Bahan:

  1. Biji tumbuhan soba
  2. Tepung gandum
  3. Air

Cara Membuat:

  1. Biji soba dihaluskan hingga benar-benar halus.
  2. Campurkan biji soba dengan tepung gandum. Masukkan bahan ke dalam mesin pengaduk bahan mie, mesin akan otomatis mengaduk bahan hingga merata.
  3. Masukkan air sedikit demi sedikit hingga mulai terbentuk adonan.
  4. Setelah warnanya berubah agak pucat, adonan harus ditekan-tekan hingga permukaannya tampak halus.
  5. Masukkan mie kedalam mesin mie, untuk kemudian adonan dipipihkan sesuai ketebalan dengan mesin tersebut. Mie soba umumnya agak tebal, tapi tidak setebal udon.
  6. Setelah adonan sudah halus semua, lipat adonan menjadi empat bagian, lalu masukkan kedalam mesin perajang mie khusus. Agar proses pencetakan adonan mie sempurna dengan bentuk dan tekstur yang diinginkan
  7. Rebus mie soba setengah matang.
  8. Kemudian tiriskan mie. Mie soba siap diolah.

5. King cake – berbagai negara

Ada beberapa negara yang menjadikan kue atau cake sebagai menu tahun baru. Orang Yunani punya vasilopita, orang Perancis akan menikmati gateau atau galette des rois. Sedangkan orang Meksiko punya rosca de reyes dan orang Bulgaria makan banitsa.

Kue biasa dinikmati tengah malam saat malam tahun baru. Di beberapa budaya, pemotongan kue dilakukan saat Natal atau Epiphany pada 6 Januari. Kue berisi koin emas yang menyimbolkan kesejahteraan bagi siapapun yang menemukannya dalam potongan kue.

Resep Vasilopita

BAHAN:
275 g tepung
1 sdt baking powder
¼ sdt soda kue
¼ sdt garam
225 mentega
225 g gula kastor
6 butir telur
50 ml susu cair
125 g yogurt tawar
50 ml madu
1 buah jeruk orange, parut kulit dan ambil airnya
Icing sugar untuk taburan

CARA MEMBUAT:

  • Panaskan oven 175 C.
  • Siapkan loyang berukuran 23 cm, olesi mentega pada permukaan loyang.
  • Tempatkan tepung, baking powder, soda kue dan garam dalam mangkuk besar.
  • Kocok mentega dengan gula hingga ringan
  • Tambahkan telur satu persatu sambil terus diaduk.
  • Tambahkan campuran tepung, lalu susu, yogurt lalu parutan kulit dan air jeruk orange. Aduk hingga semua bahan menyatu.
  • Tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah disiapkan.
  • Panggang selama 40 menit, atau hingga cake berubah warna keemasan. Cek kematangan dengan menusukkan ujung pisau atau garpu ke dalamnya, jika saat dicabut terlihat bersih dan kering, maka cake sudah matang. Keluarkan dari dalam oven.
  • Biarkan mendingin pada suhu ruang sekitar 15 menit, sebelum mengeluarkan cake dari dalam cetakan.
  • Taburi cake dengan icing sugar sebelum disajikan.

vasilopita

Vasilopita merupakan kue tradisional dari Yunani, yang hanya ada saat tahun baru. Citarasa yang lembut dan manis menjadi lambang manisnya hidup, kebebasan, kesehatan, dan kebahagiaan. Uniknya, sebuah koin diselipkan di dalam kue, dan anggota keluarga yang mendapatkannya, diyakini akan mendapat berkah keberuntungan sepanjang tahun.

Gula kastor
Dikenal juga dengan istilah caster sugar. Butirannya lebih kecil dibanding gula pasir, sehingga lebih mudah larut. Kebanyakan gula kastor masih merupakan produk impor. Anda bisa membuatnya sendiri dengan menghaluskan gula pasir dalam food processor hingga butirannya menjadi lebih halus, tapi tidak menjadi bubuk.

Resep Gallete des rois

Bahan :

  • Pastry purff
  • 150 gram tepung almond
  • 80 gr gula pasir
  • 7p gr butter cair
  • 2 butir telur
  • 1 sdm rhum

galletes de rois


  1.  Cara membuat :
  1. Didalam bowl, masukkan tepung almond, gula
  2. Tambahkan 1 butir telur
  3. Campur semua dengan menggunakan garpu, tambahkan mentega cair sambil di aduk aduk
  4. Aduk semua hingga merata sempurna dan tambahkan rhum. Campur kembali dan sisihkan.
  5. Siapkan pastry puffnya. Letakan adonan frangipane di atas pastry puff
  6. Ratakan isianya, sisakan kira-kira 1,5cm sisinya. Tutup atau letakan pastry puff diatasnya
  7. Olesi sisa pinggiran dengan air lalu Plintir atau lipat-lipat bagian pinggir pastry puffnya
  8. Buatlah goresan kotak-kotak seperti berikut
  9. Pecahkan 1 btr telur ambil kuningnya aja dan campurkan sedikit air. Kalo saya pakai sedikit susu cair buat olesan.
  10. Preheat oven 200°C
  11. Setelah oven siap, masukkan adonan dan panggang selama kira-kira 20-30menit atau sampai terlihat ke coklatan.
  12. Jika sudah kecoklatan, angkat dan sajikan

Resep Rosca de reyes :

Bahan

  • 1 paket ragi
  • ¼ cangkir susu hangat
  • 3 ½ cangkir tepung
  • ¾ cangkir gula
  • 7 telur
  • 125 gram mentega
  • ¼ adas manis
  • 100 gram kismis
  • 1 sdt vanili
  • 2 sendok teh kayu manis
  • Sejumput garam
  • 50 gram manisan buah ara
  • 50 gram manisan jeruk
  • 50 gram manisan lemon
  • 50 gram ceri manisan
  • 50 gram manisan sitrun
  • 1 telur kocok
  • Gula
  • tepung

rosca de reyes

Cara membuat

Panaskan oven sampai 360 ° F (180 ° C)
Larutkan ragi dalam susu hangat
Campur tepung, ragi, gula, telur, mentega, kayu manis, adas manis, kismis, vanili dan garam
Lutut selama lima sampai sepuluh menit sampai lentur
Tempat dalam mangkuk, tutup dengan teatowel dan menempatkan suatu tempat yang hangat naik (1-2 jam)
Potong buah manisan menjadi strip
Bentuk adonan menjadi cincin atau Rosca.
Tambahkan bayi Yesus patung.
Tempat cincin pada loyang kue dekorasi bagian atas dengan manisan buah.
Tinggalkan bangkit kembali selama 20-30 menit.
Sikat dengan telur kocok dan taburi atas dengan gula.
Panggang selama 40-45 menit

6 . Cotechino con lenticchie – Italia

Cotechino con lenticchie merupakan sosis dan sawi yang direbus. Makanan ini dikatakan dapat mendatangkan keberuntungan. Di beberapa keluarga, selain cotechino con lenticchie, mereka juga menyajikan chiacchiere, bola-bola goreng yang diberi madu dan gula bubuk, juga prosecco. Deretan menu ini berasal dari Modena, tapi kemudian menyebar ke penjuru negeri.

7. Acar ikan hering – Polandia dan Skandinavia

ikan hering

Ikan hering begitu berlimpah di Polandian dan Skandinavia. Warna keperakan pada ikan melambangkan kemakmuran dan harta, sehingga acar ikan hering sering dinikmati saat malam tahun baru. Acar dimakan bersama saus krim atau bawang bombay.

Orang Polandia punya nama khusus dalam mempersiapkan acar ikan untuk malam tahun baru yakni Sledzie Marynowane. Ikan hering asin direndam air selama 24 jam lalu menatanya pada wadah dan melapisinya dengan bawang bombay, rempah, gula dan arak putih. Sedangkan orang Skandinavia kadang memasukkan hering bersama acar ikan, ikan asap dan bola daging dalam wadah besar.

8. Kransekage – Denmark dan Norwegia

kransekage

Kransekage adalah kue yang berbentuk seperti menara dan tersusun atas cincin-cincin. Di Denmark dan Norwegia, kue disajikan dalam momen istimewa termasuk malam tahun baru. Kue terbuat dari kembang gula, ada pula yang dicampur dengan wine dan didekorasi dengan ornamen, bendera dan biskuit.

9. Tteokguk, Galbijjim, Yaksik – Korea

Tteokguk merupakan sup kue beras yang disantap pada tanggal 1 Januari. Bagi masyarakat Korea, tahun baru tak ada artinya tanpa menyantap tteokguk karena hidangan ini melambangkan keberuntungan di awal tahun. Tteokguk terbuat dari kue beras yang diiris tipis-tipis lalu dimasak dengan kuah kaldu daging dan disajikan bersama irisan daging, dadar telur iris, rumput laut, dan juga daun bawang.

Galbijjim merupakan hidangan daging iga yang menjadi lauk wajib saat perayaan tahun baru di Korea. Galbijjim terbuat dari daging iga pendek yang dipotong-potong dan dicampur dengan aneka sayuran seperti kentang dan wortel lalu dimasak dengan cara dikukus dengan aneka bumbu seperti kecap, minyak wijen, daun bawang, merica, dan gula. Untuk memasak galbijjim membutuhkan waktu yang cukup lama, yakni bisa berjam-jam karena harus menunggu daging iganya benar-benar empuk.

Yaksik merupakan hidangan manis yang melambangkan kesehatan pada tahun baru. Yaksik terbuat dari beras ketan, kenari, jujube, dan kacang pinus yang dibumbui dengan gula merah, minyak wijen, dan kecap. Yaksik disantap sebagai camilan setelah pergantian tahun yakni pada bulan Januari. Rasanya manis dan legit.

Resep Tteokguk

tteokguk

Bahan :

400gr Garaetteok (kue beras korea), 200g daging sapi (brisket)

Bumbu daging sapi :
1 sdt kecap asin
1/2 sdt bawang putih cincang halus
1 sdt biji wijen
1 sdt minyak wijen
1/4 sdt lada

Rempah-rempah untuk kuah daging :
1 batang daun bawang
50g lobak
1 sdt kecap asin
5 siung bawang putih

Hiasan masakan :
2 butir telur ayam
1/4 sdt garam

Bumbu tambahan :
1/2 sdt lada
1 sdt biji wijen
1 sdt minyak wijen

Cara Membuat

  1. Garaetteok diiris melintang lalu dibersihkan dan disaring
  2. Setelah menghilangkan darah dengan merendam daging dalam air dingin selama 20~30 menit, lalu direbus dengan 1 liter air. Setelah busa muncul, matikan api dan bilas dengan air dingin. Bekas airnya dibuang.
  3. Rebus daging sapi dengan 1 liter air lagi bersama rempah-rempah (daun bawang, lobak, kecap asin untuk sup, bawang putih) selama 1 jam dengan api sedang. Daging matang didinginkan dan kuah disaring.
  4. Buat telur dadar putih dan kuning. Potong daun bawang dengan bulat dan tipis.
  5. Suwir-suwir daging sapi rebus dan dibumbui.
  6. Masukkan irisan Garaetteok jika kuah mendidih. Setelah irisan Garaetteok terapung, kecilkan api menjadi sedang dan masaka lagi selama 3 menit.
  7. Pindahkan Tteokguk ke dalam mangkuk lalu tempatkan daging dibumbui, telur dadar bagian putih dan kuning dan daun bawang di atasnya.

10. Jagung Bakar, Ikan Bakar, Ayam Bakar, sosis bakar – Indonesia

Tradisi merayakan tahun baru khas Indonesia adalah dengan menyediakan bahan makanan untuk barbequa-an alias bakar bakaran. Yang paling khas adalah jagung bakar manis. Sebagai pelengkap jagung bakar adalah ayam atau ikan bakar, dan kini, sosis bakar, bakso bakar, kerang bakarpun ikut ikutan jadi makanan favorit untuk merayakan tahun baru.

Selamat merayakan tahun baru 2018, semoga tahun 2018 lebih baik segala galanya dari tahun 2017. Aamiin YRA (berbagai sumber)

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Desember 31, 2017 inci Culinary tours

 

Bikin Cuanki sendiri

Asal mula kata cuanki adalah “cari uang dengan jalan kaki” dengan kata lain makanan berkuah ini dijajakan dengan jalan kaki dari kampung ke kampung dengan cara dipikul. Cuanki yang merupakan kuliner yang berasal dari jawa barat dikenal juga dengan nama bakso ala bandung. Jajanan ini dijajakan dengan harga variatif mulai lima ribu rupiah semangkok sampai sepuluh ribu rupiah semangkoknya (kalo nambah jadi duapuluh ribu rupiah hehe).

Cuanki sangat mudah ditemui di jalanan setapak kota bandung dan sekitarnya karena mang cuanki jualannya masuk hingga jalan setapak di perkampungan.

Bagi kamu yang ingin bikin cuanki sendiri ini resepnya :

Bahan :

  • 25 gram udang, haluskan
  • 400 gram ikan tenggiri, haluskan
  • 350 gram tepung tapioka atau secukupnya sampai adonan kalis
  • air es secukupnya
  • 20 lembar kulit lumpia
  • 10 buah tahu kulit
  • minyak goreng secukupnya
  • air kaldu kurang lebih 1 liter atau sesuai keperluan
  • 7 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 batang daun seledri, iris tipis
  • lada secukupnya
  • garam secukupnya
  • penyedap rasa secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • bawang goreng secukupnya (untuk pelengkap)

Cara Membuatnya :

  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, lada, sisihkan.
  2. Masukkan ikan tenggiri giling (atau yang sudah dihaluskan), udang giling, air es, dan daun bawang yang sudah diiris tipis ke dalam suatu wadah, lalu bahan nomor satu (bawang merah, bawang putih dan lada yang sudah digerus) dimasukkan ke dalam bahan tepung tapioka, aduk rata hingga kalis.
  3. Pisahkan sebagian adonan untuk membuat bakso ikan; bulat bulat adonan yang mau dibuat bakso.
  4. Didihkan air, masukkan adonan bakso ikan ke dalam air mendidih, tunggu hingga matang (mengembang), jika sudah mengembang dan terapung di atas panci, angkat, sisihkan. Ukuran bakso sesuai selera, bisa kecil, bisa juga besar.
  5. Masukkan adonan ikan ke dalam tahu cokelat (tahu kulit) setelah sebelumnya tahu dipotong menjadi dua bagian. Jika tidak ada tahu cokelat, tahu sumedangpun bisa menjadi pengganti (yang bentuknya kotak), atau tahu putih. Sesuai selera saja suka tahu yang jenis apa. Masukkan adonan ikan ke dalam tahu hingga tahu habis.Kukus tahu hingga matang.
  6. Sisa adonan masukkan ke dalam kulit lumpia secukupnya hingga kulit lumpia sudah terisi semua. Goreng kulit lumpia berisi adonan ikan hingga kering, atau kalau mau dikukus juga boleh.
  7. Masak air kaldu hingga mendidih, masukkan bumbu bumbu ke dalam air kaldu seperti, garam, merica, penyedap rasa dan gula pasir (biar gurih) sampai bumbu terasa pas (terasa asinnya).
  8. Susun bakso ikan, tahu kulit berisi adonan ikan yang sudah dikukus, dan pangsit goreng/pangsit kukus dalam sebuah mangkok. Seduh dengan air kaldu. Taburi bawang goreng dan daun seledri.
  9. Cuanki siap dihidangkan

Selamat mencoba!

 
1 Komentar

Ditulis oleh pada Maret 24, 2017 inci Culinary tours

 

Kuliner Khas Betawi

Sejak abad ke 2 Masehi, tanah Jakarta, khususnya kawasan pelabuhan Sunda  Kalapa telah menjadi kawasan internasional karena di Sunda Kalapa sudah terjadi interaksi antar etnik dan antar negara secara intensif.

Interaksi tersebut secara langsung berdampak pada kuliner Jakarta (Betawi) yang mulai dipengaruhi oleh citarasa negara-negara pendatang. Sebut saja negara arab dengan nasi kebuli-nya, negara cina dengan tahu dan tauco-nya (di betawi saat itu kemudian berkembang atau terdapat masakan ikan ekor kuning yang diberi bumbu tauco).

Dari pengaruh eropa, contohnya adalah lapis legit (pengaruh dari pembuatan cake yang biasa disajikan saat minum teh), lalu semur (pengembangan dari bumbu steak yang memang mirip mirip semur).

Dari rumpun melayu khususnya malaysia yang menginfluence masakan betawi ada nasi ulam. Namun berbeda dengan nasi ulam versi malaysia, nasi ulam versi betawi memiliki ciri khas tambahan dendeng sapi (sekarang banyak diganti dengan goreng ayam), telur dadar, tahu goreng, tempe goreng dan kerupuk. Nasi ulam versi betawi ada dua macam yaitu yang kering dan berkuah.

Selain itu masih ada soto betawi, ketupat babanci yang biasa disantap dengan kuah santan berisi irisan daging sapi. Bumbu khas dari ketupat babanci ini adalah tumbuhan buah jali-jali. Namun sayang, buah jali-jali ini sekarang sudah susah ditemui.

Salah satu kuliner betawi yang terkenal dan wajib ada di acara PRJ (Pekan Raya Jakarta) hehe adalah kerak telor. Kerak Telor sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Semuanya berawal dari puluhan tahun yang lalu dimana makanan lezat yang satu ini tercipta secara tidak sengaja atau coba coba dari sekawanan orang Betawi yang tinggal di daerah Menteng ibukota Jakarta. Waktu itu di Jakarta masih mempunyai banyak pohon kelapa yang tumbuh memenuhi wilayah Jakarta, dikarenakan banyaknya pohon Kelapa yang tumbuh masyarakat Betawi sangat memanfaatkan hasil dari buah Kelapa itu. Sekitar tahun 1970 an masyarakat Betawi mulai memberanikan diri menjajakan Kerak Telor di kawasan Tugu Monas, perlahan tapi pasti makanan yang satu ini mulai menjadi daya tarik orang orang yang datang ke Jakarta, tidak hanya sampai disitu saja makanan yang satu ini juga sempat menjadi makanan orang orang elit pada masa lalu.
Ada dua jenis Kerak Telor yang kita kenal sampai sekarang : Kerak Telor Ayam : Terbuat dari Telor Ayam dan Kerak Telor Bebek : Terbuat dari Telor Bebek.

Untuk minuman, yang khas dari betawi adalah bir pletok. Sekalipun disebut bir, tapi bir pletok tidak mengandung alkohol. Minuman ini biasanya disajikan dalam keadaan dingin. Pendinginan ini dilakukan dengan menuangkannya ke dalam seruas bambu, diisi dengan beberapa es batu, lalu ditutup bagian atas bambunya kemudian diguncang-guncang hingga menimbulkan bunyi pletok-pletok. Karena minumannya kemudian berbuih (setelah diguncang-guncang) maka disebutlah sebagai bir pletok.

Masih banyak sebenarnya makanan khas betawi lainnya, tapi untuk sementara itu dulu, lain kali ditambah lagi hehe. Bagi kamu yang ingin bikin sendiri makanan tersebut, berikut beberapa resep eikeh lampirkan :

Resep Soto Betawi

Bahan :

3 lembar daun jeruk

Garam dan gula secukupnya

2 buah tomat ukuran sedang

1 ruas lengkuas

1 batang sereh, memarkan

Jeruk nipis secukupnya

1 batang daun bawang iris kecil-kecil

3 butir telur rebus

3 butir kentang rebus

500 gram daging sapi

Bawang goreng secukupnya

Santan kelapa hasil dari ½ butir kelapa

 

Bumbu yang dihaluskan :

1 cm kunyit bakar

5 buah kemiri

5 siung bawang putih

1 cm jahe

3 siung bawang putih

 

Cara Membuat

  1. Rebus daging sapi hingga empuk, iris tipis, sisihkan kaldunya.
  2. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, lalu masukkan daging yang sudah dipotong potong ke dalam bumbu
  3. tambahkan daun jeruk, lengkuas, serai, garam, gula lalu masukkan semua bahan ke air kaldu rebusan daging.
  4. Tambahkan santan, aduk hingga rata, masak hingga matang
  5. sajikan dengan irisan telur rebus, irisan kentang rebus, irisan tomat.
  6. Taburi daun bawang dan bawang goreng.
  7. Beri pelengkap perasan jeruk nipis dan emping goreng (jika suka)

 

Resep Kerak Telor

Bahan :

100 gram beras ketan putih

250 ml air

100 gram kelapa parut, sangrai untuk penabur

15 gram udang kering, seduh dengan air panas, sangrai lalu haluskan

30 gram bawang merah

5 butir telur bebek atau telur ayam sesuai selera

1 sendok makan minyak goreng untuk menumis bumbu halus

bawang goreng untuk taburan

 

Bumbu yang dihaluskan :

4 buah cabai merah keriting

1/2 sendok teh merica butiran

3 cm kencur

1 cm jahe

 

Cara Membuat :

1.Rendam beras ketan putih di dalam air selama satu malam, tiriskan.

2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum

3. Bubuhkan satu setengah sendok makan beras ketan putih pada wajan cekung yang sudah panas

4. Siram dengan 3 sendok makan air rendaman beras, biarkan hingga agak kering dan menjadi kerak.

5. Kocok 1 butir telur bebek/ayam, 1/2 sendok teh bumbu halus yang sudah ditumis, 1/2 sendok teh udang kering halus, 1/2 sendok makan bawang merah, 1/8 sendok teh gula pasir dan 1/8 sendok teh garam bubuk.

6. Siram campuran tersebut ke atas kerak ketan di wajan, aduk sambil ratakan dan atur ketebalannya dengan mengira-ngira tutup wajan hingga matang. Balik wajan cekung di atas bara api, biarkan sampai benar-benar matang.

7. Taburi kerak telor dengan kelapa sangrai dan bawang goreng sebelum disajikan.

 

Resep Nasi Ulam (untuk 6 porsi)

Bahan :

  • 800 gram beras
  • 1 liter air
  • 4 lembar daun salam
  • 2 cm jahe memarkan
  • 3 cm lengkuas
  • 3 batang serai memarkan
  • garam secukupnya

Bahan serundeng :

  • 1 butir kelapa setengah tua, parut, sangrai hingga kering.
  • 11/4 sendok teh ketumbar, sangrai.
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 1/2 sendok teh terasi
  • 4 buah cabe merah
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm minyak goreng

Bahan Pelengkap (ayam goreng)

Cara Membuat Nasi Ulam

  1. Cuci bersih beras
  2. Masukkan beras ke dalam panci, beri air secukupnya, daun salam, lengkuas, pandan, jahe dan serai, kemudian masak hingga beras menjadi aron.
  3. Kukus nasi aron kurang lebih setengah jam.
  4. Setelah matang, aduk nasi ulam selagi panas dengan kipas hingga pulen.

Cara Membuat Serundeng

  1. Haluskan bawang merah, serai, cabai, terasi, jintan dan ketumbar.
  2. Panaskan air minyak dalam wajan, tumis bumbu halus hingga matang.
  3. Masukkan garam dan gula, aduk hingga rata.
  4. Masukkan kelapa parut yang telah disangrai, aduk rata agar bumbu tercampur, aduk-aduk hingga kering, angkat.

Cara Membuat Ayam Goreng.

Bahan :

  • 1 ekor ayam kampung
  • 2000cc air kelapa
  • 2 sdt tepung beras
  • minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan

  • 10 buah kemiri
  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 sdt ketumbar, sangrai, haluskan
  • 7 cm jahe
  • merica bubuk secukupnya
  • gram secukupnya
  • kunyit secukupnya (jika suka)

Cara Membuat ayam goreng :

  1. Potong ayam menurut selera.
  2. Haluskan bumbu
  3. Tumis bumbu hingga harum
  4. Masukkan ayam ke dalam tumisan bumbu, aduk rata.
  5. Masukkan air kelapa, masak dalam wadah tertutup sampai air kelapanya habis.
  6. Campur ayam yang sudah diungkep dengan 2 sendok tepung beras
  7. Goreng ayam hingga matang

sajikan nasi ulam dengan goreng ayam, goreng tahu, goreng tempe, santan dan daun kemangi

Resep Bir Pletok

Bahan :

  1. 1500 cc air
  2. 4 lembar daun pandan, buat simpul
  3. 125 cm jahe, iris tipis
  4. 5 batang serai
  5. 2 butir cengkih
  6. 3 cm kayu manis
  7. 1 gram pala bubuk
  8. 10 gram kayu secang (kayu ini yang membuat minuman bir pletok jadi berwarna merah, bisa dibeli di pasar di penjual rempah-rempah).
  9. 5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  10. 200 gram gula pasir
  11. es batu secukupnya

Cara Membuat Bir Pletok

  1. Rebus air hingga mendidih dicampur dengan daun pandan, jahe, serai, cengkih, kayu manis, pala, kayu secang, daun jeruk dan gula pasir
  2. Setelah 30 menit, angkat minuman bir pletok lalu saring.
  3. Tuang minuman bir pletok ke dalam botol. Sajikan setelah dingin dengan es batu.

 

 

 

 

 

 

 
Tinggalkan komentar

Ditulis oleh pada Maret 14, 2017 inci Culinary tours